Walikota Banda Aceh Buka Porseni Ke XVI Kemenag Banda Aceh

Pekan Olah Raga dan Seni (PORSENI) ke XVI tingkat Kota Banda Aceh Kementrian Agama Banda Aceh di buka secara resmi oleh Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman,SE,AK,MM , Senin 11 Desember 2017 di halaman MTsN 2 Lueng Bata Banda Aceh.

Pembukaan Porseni ini dihadiri oleh Kadis Syariat Islam, Kadis Pendidikan Dayah, Camat Lueng Bata, Polsek, Danramil, para Kasi Kantor kementrian Agama Kota Banda Aceh, Pengawas Madrasah, Kepala SPPQ, Kepala RA, MI, MTs dan MA, Pegawai/karyawan dan guru Kementerian Agama dan Siswa/i peserta lomba dari tingkat RA, MI, MTS, MA Kementrian Agama Kota Banda Aceh.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Banda Aceh, Drs. H. Amiruddin , MA, dalam sambutan dan laporannya mengatakan acara Porseni yang diikuti oleh karyawan dan siswa/i tingkat MI, MTs , MA Kementrian Agama Kota Banda Aceh, merupakan ajang kompetesi dan silaturahmi yang sportif dalam meraih kemenangan.

"Bagi yang menang pada Porseni tingkat Kota Banda Aceh ini, akan diikutsertakan pada Porseni tingkat Kemenag Provinsi yang diadakan Tahun 2018 di kota Subulusalam," ujarnya.

Walikota Banda Aceh H. Aminulah Usman, SE, AK,M,M,  dalam arahan dan bimbingannya mengapresiasi acara porseni ini sebagai kompetisi yang arahnya berkesinambungan dengan arah pembangunan Kota Banda Aceh yang Gemilang.

Harapan walikota agar Porseni ini dapat dijadikan ajang silaturrahmi sesama pegawai dan siswa di madrasah dari jenjang MI, MTs, MA se Kota Banda Aceh.

Ia juga mengatakan acara Porseni juga bisa menumbuh kembangkan tiga sektor yang menjadi ikon Kota Banda Aceh yang gemilang diantaranya bidang Keagamaan, Ekonomi dan Pendidikan.

Pada acara pembukaan Porseni ke XVI tingkat Kota Banda Aceh juga demeriahkan penampilan seni oleh grup Syarhil Qur'an yang merupakan juara pada MTQ tingkat Provensi di Aceh Timur, Grup Rebana dari sanggar Cut Meurah Insten MTsN 2 Banda Aceh dan Grup Rapa'i Geleng yang pernah memeriahkan Pentas Pai Tingkat Nasional di Banda Aceh.

Adapun bidang lomba yang dipertandingkan untuk tingkat pelajar adalah Azan, Tahfid, MTQ, Syarhil, Pidato, Rebana, Cerdas Cermat , Madrasah Singer, Atletik. Voly Ball, Tenis Meja  Bulu tangkis dan Atletik.[SY]