Tgk. Maimun Serahkan Dokumen Akreditasi Dayah

Dayah Modern Babun Najah, merupakan Dayah Terpadu yang beralamat di Jalan Kebun Raja Desa Doy Kec.Ule Kareng, Kota Banda Aceh, merupakan salah satu Dayah terbaik Terpadu. Berdiri sejak tanggal 28 April 1995 terus diminati. Dibawah Pimpinan Abu Madinah (Drs. Tgk. H. Muhammad Ismi, Lc) yang juga alumni Dayah Darussalam Al Waliyah, Labuhan Haji Aceh Selatan semakin berkembang dimana santrinya berasal dari seluruh Kab/Kota di Aceh ungkap Tgk. Maimun disaat menyerahkan dokumen Akreditasi Dayah di Kantor Disdik Dayah Aceh, 4 Agustus 2021.

Lebih lanjut Tgk. Maimun mengatakan Dayah ini pada Tahun 2019 meraih prediket Tipologi A sesuai dengan SKT Nomor 451.44/19/DPDA/2019. Tentunya dengan Lahirrnya Badan Akreditasi Dayah Aceh, kami tetap melakukan reakreditasi Dayah sesuai sesuai dengan Surat Disdik Dayah Aceh Nomor 451.44/371 tanggal 22 Juli 2021, perihal permintaan berkas usulan (proposal) untuk verifikasi eligibilitas Akreditasi Dayah Aceh Tahun 2021. Kami akan tetap patuh dan taat pada kebijakan Badan Akreditasi Dayah Aceh, ungkap Maimun

Sementara Alizar Usman, S.Ag, M.Hum Kadis Pendidikan Dayah Banda Aceh melalui Muhammad Syarif, SHI,M.H Kabid SDM dan Manajemen Disdik Dayah Kota Banda Aceh memberikan apresiasi yan dalam kepada para pimpinan Dayah yang sangat responsif terhadap kebijakan ”arah baru akreditasi dayah”. Kita berharap agar dayah-dayah yang ada di Banda Aceh memamfaatkan momentum Akreditasi Dayah sebagai bahan evaluasi dalam memenuhi Standar Minimal Pendidikan Dayah (SPM-PD) sebagaimana yang diinginkan Badan Akreditasi Dayah Aceh, ungkap Abah Lam Ateuk, sapaan familiar Alizar Usman (SM)