Besok, 319 JCH Banda Aceh Berangkat Ke Tanah Suci

Sebanyak 319 dari 714 Jemaah Calon Haji (JCH) Kota Banda Aceh telah memasuki pemondokan di Asrama Haji Embarkasi Aceh, Minggu (5/8/2018).

Pagi tadi, ke-319 JCH Banda Aceh yang tergabung dalam Kloter 3 Aceh tersebut dilepas dari Masjid Syech Abdurrauf, Gampong Blang Oi menuju Asrama Haji di kawasan Lampineung.

Pengantaran JCH ke pemodokan dengan menggunakan sejumlah bus ini difasilitasi oleh Kankemenag Banda Aceh bekerjasama dengan Pemko Banda Aceh melalui Bagian Keistimewaan dan Kesra Setdako Banda Aceh.

“Insyaallah, Senin (6/8) besok sekira jam 07.00 WIB, JCH asal Banda Aceh akan diberangkatkan ke Tanah Suci melalui Bandara Sultan Iskandar Muda,” kata Kabag Keistimewaan dan Kesra Setdako Banda Aceh Arie Maula Kafka di sela-sela pelepasan.

Ia menambahkan, JCH Banda Aceh akan diberangkatkan ke Tanah Suci dalam empat Kloter, yakni Kloter 3, 5, 6, dan Kloter 8. “Selain Kloter 3 yang dilepas hari ini, Kloter 5 juga akan dilepas dari Masjid Syech Abdurrauf pada 7 Agustus nanti,” katanya.

“Kemudian Kloter 6 akan dilepas dari Balai Kota Banda Aceh pada 8 Agustu, dan Kloter 8 dari Masjid Raya Baiturrahman pada 10 Agustus 2018,” katanya lagi.

Turut hadir pada acara pelepasan tadi antara lain Kakankemenag Banda Aceh Amiruddin dan Keuchik Blang Oi T Adriansyah yang berbaur bersama ratusan keluarga pengantar JCH. (Jun)

Sumber: Humas